Carmudi.co.id
Carmudi.co.id App
Predict the Price of Your Vehicle
Get

8 Mobil Hatchback Terbaik 2017

8 Mobil Hatchback Terbaik 2017

1. Civic Turbo Hatchback

[105] 8 Mobil Hatchback - Civic

Meskipun beredar di pasaran, namun kehadirannya telah dipastikan akan hadir pada tahun ini.

Selambat-lambatnya, mobil besutan Honda ini akand dikenalkan ke hadapan publik pada kuartal pertama, atau mungkin lebih tepatnya bertepatan dengan perhelatan International Motor show (IIMS) di bulan April.

Civic Turbo Hatchback ini diproyeksi untuk konsumen Honda Jazz yang ingin naik kelas, sekaligus bagi konsumen baru seperti kalangan anak muda dan juga penggemar Civic atau bentuk hatchback sendiri.

Dengan proyeksi tersebut, Honda Civic Turbo Hatchback ini seperti tidak akan menghadapi jalur terjal.

Honda Civic Turbo Hatchback merupakan salah satu mobil paling dinantikan di tahun ini. Kesuksesan varian sedan dinilai akan berdampak sangat baik bagi varian hatchback.

Pada sektor dapur pacunya, Civic Turbo Hatchback ini sama seperti yang digunakan pada varian sedannya.

Mesin yang ditanamkan di dalamnya akan memiliki kapasitas sebesar 1.500 cc turbo yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 170 hp. Jika dibandingkan dengan varian sedan yang dapat mencapai kecepatan 0-100 km/jam dalam 7,7 detik, maka Civic Turbo Hatchback yang bobotnya lebih ringan dapat lebih cepat dari itu.

Meskipun performanya tidak mengecewakan, namun bagi pecinta mobil sport tentu akan kecewa karena Civic Turbo Hatchback sendiri tidak hadir dengan sistem transmisi manual. Artinya, Civic Turbo Hatchback hanya tersedia dengan sistem transmisi CVT saja.

Untuk harganya sendiri diprediksi akan lebih murah dari tipe sedannya yang dibanderol seharga Rp 480-483 jutaan.

2. All New Toyota Yaris

[105] 8 Mobil Hatchback - Yaris

Toyota Yaris yang kini telah memasuki generasi ke tiga, kembali hadir di tengah masyarakat Indonesia di tahun ini.

Dengan tambahan nama All New di depannya, Toyota Yaris hadir dengan versi facelift.

Selain tampilannya yang lebih fresh dengan aksen garis menyerupa kumis kembali hadir semakin tebal. Tidak hanya tampilan luarnya saja, All New Toyota Yaris pun telah melakukan perubahan di beberapa sektor.

Lampu depan mengalami perubahan dengan menggunakan satu buah projector dengan aksen hitam pada housing-nya. Grille depan hitam pun tampak menyatu hingga bagian bumper bawah samping. Menjadi lebih modern, Toyota juga memberikan LED DRL dengan desain lebih menyatu dengan bumper depan.

Kini, All New Toyota Yaris pun juga mendapat model baru ban berukuran 15 inchi, mirip seperti Toyota lainnya.

Mesin yang akan diusung oleh All New Toyota Yaris ini akan memberikan beberapa pilihan; yakni kapasitas 1.300 cc dan 1.500 cc berkode 5NR-FE.

Mesin tersebut dibekali dengan pilihan sistem transmisi manual 5 percepatan dan matic 4 percepatan.

Harganya sendiri, All New Toyota Yaris ini dibanderol seharga Rp 230 jutaan.

3. Mazda3 Hatchback

[105] 8 Mobil Hatchback - 3

Mazda3 hatchback yang dipersiapkan untuk berhadapan langsung dari gempuran Honda Civic Turbo Hatchback ini telah resmi hadir di Indonesia.

Peluncuran yang dilakukan besar-besaran oleh PT Eurokars Motor Indonesia dilaksanakan pada pertengahan bulan Maret kemarin.

Meskipun telah diluncurkan namun pihak Mazda Indonesia belum merilis harga resmi. Harga resmi tersebut akan muncul dalam beberapa waktu mendatang.

Harga ini tengah ditunggu masyarakat Tanah Air. Dengan interior yang cukup berkelas, Mazda3 ini dilengkapi juga dengan fitur seperti cruise control, rem parkir elektrik, Lane Keep Assist, sensor parkir, Active Driving Display dan pengaturan jok elektrik.

Pada sektor dapur pacunya, Mazda3 mengusung mesin bensin dengan teknologi SkyActiv-G dengan kapasitas 2.000 cc sehingga dapat menghasilkan tenaga sebesar 162 hp dengan torsi mencapai 210 Nm.

Namun sayangnya, model ini hanya tersedia dalam sistem transmisi otomatis 6 percepatan saja. Jadi, bagi kamu yang mengharapkan sistem lebih sporty atau manual harus pasrah menerimanya.

4. Suzuki Swift

[105] 8 Mobil Hatchback - Swift

Kemunculan Suzuki Swift diprediksi akan terealisasi pada bulan April mendatang. Namun gaungnya telah terasa sejak diperkenalkan oleh Suzuki Motor Corporation sejak akhir tahun 2016 kemarin.

Meskipun akan ada perbedaan antara Suzuki Swift yang beredar di Jepang dengan di Indonesia, namun diprediksi bahwa perbedaan itu tidak terlalu membuat selisih yang jauh.

Untuk pasar Jepang, Swift ditawarkan dalam 6 trim, yakni RSt, Hybrid RS, RS, Hybrid ML, XG, dan XL. Pada sektor dapur pacunya, Suzuki menawarkan beberapa pilihan termasuk mesin K10C 1.0 liter Boosterjet 3-silinder turbo.

Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga sebesar 100 hp pada torsi 150 Nm. Mesin ini kemudian akan mengalirkan ke sistem transmisi otomatis 6-percepatan dengan steering-mounted paddle-shifter.

Selain tipe mesin tadi, tersedia juga mesin K12C 1.2 liter Dualjet 4-silinder. Mesin ini dapat menghasilkan tenaga sebesar 90 hp pada torsi 118 Nm. Perbedaannya lagi, mesin ini tersedia transmisi manual 5-percepatan dan CVT.

Untuk model hyrid (Hybrid RS dan Hybrid ML) menggunakan kombinasi mesin K12C bersama sistem hybrid SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki).

Mesin ini menghasilkan tenaga lebih besar 3 hp dibandingkan 2 mesin sebelumnya melalui baterai lithium-ion.

Model Hybrid ini hanya tersedia sistem transmisi otomatis saja.

Meskipun varian Suzuki Swift tersebut hanya akan muncul di Jepang, namun tipe-tipe tersebut bisa menjadi acuan terhadap tipe-tipe Suzuki Swift yang akan beredar di Tanah Air.

PT Suzuki Indomobil Sales dikabarkan hanya akan menjual 2 varian Suzuki Swift dengan berbekal mesin 1.4 L. Kedua tipe tersebut adalah GX 1.4 M/T yang dibanderol sebesar Rp 209,5 jutaan dan GX 1.4 AT yang dibanderol sebesar Rp 218,5 jutaan.

5. Suzuki Baleno Hatchback

[105] 8 Mobil Hatchback - Baleno

Akhirnya, setelah penantian yang cukup lama, Suzuki Baleno versi hatchback akan muncul di kuartal kedua tahun 2017 ini.

Seperti yang diketahui, Suzuki Baleno Hatchback telah diperkenalkan saat IIMS tahun 2015 lalu di ajang Tokyo Motor Show.

Di Indonesia, kehadiran mobil hatchback yang sebelumnya sudah sangat familiar dengan versi sedannya ini bisa dikatakan terlambat jika dibandingkan dengan kehadirannya di negara lain.

Suzuki melakukan penawaran untuk Baleno Hatchback ini dengan menyediakan pilihan mesin diesel 1,2 liter dan mesin naturally aspirated dengan kapasitas 1.197 cc (1.2 L) yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 110 hp dan torsi puncak sebesar 170 Nm.

Selain itu, kabar terbaru yang didapat, Baleno Hatchback ini pun akan hadir dengan varian mesin turbo Boosterjet 1.000 cc (1L).

Untuk harganya sendiri, Suzuki Baleno Hatchback ini akan dibanderol mulai dari harga Rp 160 jutaan.

6. Honda Brio RS

[105] 8 Mobil Hatchback - Brio

Meskipun belum ada kabar terbaru mengenai nasibnya di tahun 2017 ini, namun Honda Brio RS diprediksi masih akan menyita perhatian para konsumen muda. Versi facelift dari tahun sebelumnya diyakini juga tidak akan mengalami perubahan yang sangat signifikan.

Sejak kehadirannya di tahun 2013 silam, Brio RS menjadi pelengkap jajaran Honda Brio di Indonesia.

Desain bumper yang agresif dan juga lebih memanjang ke bawah, akan tetap dipadukan oleh desain grilll yang melebar hingga menempel ke lampu utama.

Penggunaan lampu proyektor seperti yang digunakan pada Honda Mobillio RS masih akan tetap digunakan. Dari bagian kaki, velg ukuran 15 inchi tetap menjadi opsi dan mendapatkan aksen 2 warna hitam dan chrome.

Pada sektor dapu pacu, mesin yang digunakan di tahun sebelumnya masih menggunakan sistem SOHC i-VTEC.

Hal tersebut tengah diharapkan untuk mengadopsi sistem mesin di atasnya seperti DOHC. Kapasitas mesin Honda Brio RS pun masih dinilai ideal mengingat bodinya yang kompak.

Dengan kapasitas mesin sebesar 1.200 cc Honda Brio RS dapat menghasilkan tenaga sebesar 87 hp. Kehadirannya pun diyakini juga akan tetap dengan sistem transmisi manual 5-percepatan dan CVT.

Harga Honda Brio RS pun diprediksi tidak akan dipatok jauh dari tahun sebelumnya.

Pada tahun 2016 lalu, tercatat Honda Brio RS dibanderol Rp 159,7 jutaan untuk transmisi manual dan Rp 174, 7 jutaan untuk transmisi CVT.

7. VW Golf

[105] 8 Mobil Hatchback - Golf

Pabrikan asal Jerman, Volkswagen diyakini tak akan lama lagi meluncurkan hatchback andalannya, yakni Golf versi facelift.

VW Golf 2017 akan meluncur perdana di tanah kelahirannya, Wolfsburg, Jerman, kemudian menyusul kawasan Eropa lainnya.Hatchback terlaris di Eropa itu tetap akan mempertahankan ciri khas Golf dan tak mempunyai perubahan yang kentara dengan versi pendahulunya.

Seperti yang dilansir Autocar.co.uk, eksterior VW Golf tidak akan mendapatkan perubahan berarti namun lain lagi dengan interiornya.

Kabin mengalami ubahan drastis dengan jok kulit dan dashboard dengan virtual cockpit display yang ditawarkan secara opsional. Layar entertaiment 12,5 inchi dengan definisi tinggi juga bisa dipesan bersamaan dengan instrumen analog.

VW Golf facelift terbaru diprediksi akan ditanamkan mesin bensin 1.0 liter 3 silinder turbocharged dimana varian tertingginya mendapatkan versi modifikasi dari mesin turbo 1.4 liter 4 silinder.

Kehadirannya di Tanah Air sampai sekarang belum diketahui kapannya. Harga terbarunya pun belum diketahui.

Sementara ini, bagi kamu yang tertarik bisa dengan data spesifikasi tahun sebelumnya

8. Mini Countryman

[105] 8 Mobil Hatchback - Countryman

Generasi kedua MINI Countryman baru saja melenggang di Eropa.

Merespon hal tersebut, pihak BMW Group Indonesia yang menaungi MINI juga memastikan hatchback tersebut akan masuk ke Indonesia.

Kehadiran MINI Countryman diprediksi akan terealisasi pada bulan April ini.

Dari segi tampilannya, MINI Countryman 2017 akan lebih lebar dari sebelumnya. Desain yang berubah ini pun akan meliputi eksterior dan interiornya. Hal itu diakibatkan oleh penggunaan basis serupa BMW X1 generasi terbaru.

Di Indonesia, MINI Countryman akan hadir dengan 2 jenis mesin yakni 1.500 cc 3 silinder bertenaga 134 hp dan torsi 220 Nm, serta tipe S menggunakan mesin 2.000 cc 4 silinder bertenaga 192 hp dan torsi 280 Nm.

Sedangkan tipe JCW bertenaga 230 hp dan torsi 350 Nm, namu tipe ini masih diragukan kehadirannya di Indonesia.

Sebenarnya Countryman terbaru ini memiliki mesin diesel di negara asalnya, tapi itu tak akan masuk Indonesia.

Begitu juga dengan penggerak 4 roda ALL4 yang tidak masuk mengingat pajak penggerak 4 roda cukup tinggi di sini.

Mengenai harga, belum ada konfirmasi resmi. Namun pihak BMW Group Indonesia memastikan kalau mobil ini akan diposisikan di atas BMW X1. Kemungkinan ia akan sedikit lebih mahal dari sebelumnya. Saat ini, Countryman generasi pertama saja dijual seharga Rp 629-729 jutaan.

Tabel Harga Mobil Hatchback Terbaik 2017